KKN-T Pringgading : Website Pringgading sebagai optimalisasi Pemasaran Produk UMKM di Pringgading

25 Maret 2024
Univ Alma Ata
Dibaca 60 Kali
KKN-T Pringgading : Website Pringgading sebagai optimalisasi Pemasaran Produk UMKM di Pringgading

Dusun Pringgading merupakan salah satu dusun yang berasal dari kelurahan guwosari yang terletak dikabupaten Bantul. Pringgading merupakan dusun yang memiliki 10 RT yang terdiri dari perumahan serta perkampungan yang masing-masing memiliki UMKM yang cukup beragam. Pringgading sendiri memiliki banyak UMKM dari Seni patung, Kuliner, sampai dengan kerajinan tangan.

UMKM di dusun pringgading sendiri memiliki potensi yang besar karena beberapa memiliki keunikan yang patut dipasarkan. Akan tetapi, umkm yang ada di pringgading kurang optimal dalam memasarkan produknya. Kebanyakan masih menggunakan metode lama sehingga kalau di berikan konsep pemasaran yang baik maka potensi pemasaran produk umkm yang dijualkan optimal dengan baik.

Pemasaran UMKM (Usaha Mikro Kecil dan Menengah) merupakan salah satu indikator penting yang harus diketahui oleh pelaku umkm, termasuk owner atau pendiri usaha tersebut. Dengan adanya pemasaran produk yang dilakukan, maka mempermudah pelaku umkm untuk mencapai target penjualan yang sudah ditargetkan oleh pelaku umkm.

Pemasaran produk biasanya dilakukan secara konvensional atau secara offline. Akan tetapi, dengan perkembangan zaman yang terus berkembang. maka pemasaran produk mengarah ke digital atau yang sering kita kenal dengan Digital Marketing. Banyak pelaku umkm yang sudah menerapkan yang namanya digital marketing baik dari pembuatan konten, brosur, desain grafis, bahkan aplikasi yang membantu pelaku umkm untuk mengoptimalisasi penjualan produk pelaku umkm.

Website merupakan salah satu media yang dapat dipakai pelaku umkm untuk mengoptimalisasi penjualan produknya. Dengan adanya website, pelaku umkm dapat menjajahkan atau mempromosikan produk yang dijualkan. Dengan adanya website, pelaku umkm tidak perlu lagi untuk menemui secara langsung pembelinya, hanya dengan menggunakan website pembeli dapat mengakses langsung kontak atau lokasi penjualan produknya.

Pertama-tama, kehadiran website memungkinkan UMKM untuk menjangkau lebih banyak pelanggan di luar wilayah geografis mereka. Dengan platform online, produk atau layanan yang ditawarkan dapat diakses oleh siapa pun, di manapun. Hal ini memperluas pangsa pasar mereka secara signifikan, membuka peluang baru untuk pertumbuhan bisnis.

Selain itu, memiliki website memberikan kesan profesional dan meningkatkan kredibilitas UMKM di mata konsumen. Dengan desain yang menarik dan informatif, pelanggan akan merasa lebih percaya untuk bertransaksi dengan UMKM tersebut. Testimoni pelanggan dan portofolio produk yang disajikan secara jelas juga dapat membantu membangun kepercayaan pelanggan.

Manfaat lain dari memiliki website adalah kemampuan untuk melakukan promosi secara efektif. UMKM dapat menampilkan produk atau layanan mereka dengan detail, menyertakan foto-foto berkualitas tinggi dan deskripsi yang menarik. Informasi-informasi ini dapat membantu calon pelanggan untuk membuat keputusan pembelian yang lebih informasional.

Tak hanya itu, website juga berfungsi sebagai saluran pemasaran yang aktif 24/7. Dengan demikian, UMKM dapat terus mempromosikan produk atau layanan mereka tanpa batasan waktu atau lokasi. Hal ini memungkinkan mereka untuk tetap terhubung dengan pelanggan potensial di seluruh dunia, bahkan ketika mereka tidur.

Lebih lanjut, biaya memiliki dan memelihara website umumnya lebih rendah dibandingkan dengan metode promosi konvensional seperti iklan cetak atau siaran radio. Ini sangat menguntungkan bagi UMKM dengan anggaran terbatas di suasana dusun. Dengan investasi yang relatif kecil, mereka dapat mengakses pasar yang lebih luas dan meningkatkan keberhasilan bisnis mereka.

Tidak hanya sebagai alat promosi, website juga dapat digunakan untuk memperkuat hubungan dengan pelanggan. Melalui fitur-fitur seperti formulir kontak atau forum diskusi, UMKM dapat berinteraksi langsung dengan pelanggan, mendengar umpan balik mereka, dan menjawab pertanyaan mereka dengan cepat dan efisien.

Dengan menggabungkan semua manfaat tersebut, memiliki website adalah langkah yang cerdas bagi UMKM di suasana dusun atau pedesaan untuk meningkatkan kehadiran online mereka. Dengan visibilitas yang lebih besar, kredibilitas yang ditingkatkan, dan akses ke pasar global, website dapat menjadi alat yang kuat dalam mendukung pertumbuhan dan keberlanjutan bisnis UMKM di lingkungan pedesaan.

Oleh karena itu, Kelompok KKN-T Kelompok 6 Universitas Alma Ata telah merancang website pringgading yang salah satunya berfungsi untuk mengoptimalisasikan pemasaran produk dengan berbasis digital. Pada laman umkm disajikan beberapa umkm yang ada di pringgading yang terdiri dari nama, deskripsi dan ikon whatsapp sebagai rujukan digital marketing produk umkm – umkm yang ada di padukuhan pringgading. Website pringgading memiliki berbagai bermanfaat diantaranya memperkenalkan dusun pringgading di dunia luar, bermanfaat bagi umkm untuk memperkenalkan umkmnya di dunia luar, umkm mendapatkan profit dan keuntungan dari kebermanfaatan website.

Website pringgading ini dibuat pada bulan februari dan dapat diselesaikan di bulan maret, laman umkm pada website pringgading sudah berikan terkait umkm-umkm yang ada di padukuhan pringgading yang mencatumkan terkait kontak whatsapp pemiliki umkm, deskripsi produk, gambar produk, serta lokasi pembuatan umkm tersebut. UMKM yang sudah terinput diantaranya adalah batik kayu, seni patung,  tape, dan lain-lain.